Sabtu, 26 September 2015

Aplikasi GRC Board

Rangka yang digunakan bisa rangka hollow, metal furring atau rangka kayu
Jarak rangka yang dianjurkan bisa 610 x 610mm atau 610 x 1220mm.
- Sistem Aplikasi bisa nat terbuka/open nat atau flushjoint/tanpa nat.
- Pemasangan panel ke rangka bisa menggunakan sekrup atau paku (disesuaikan rangka yang digunakan) sebagai penguat dengan jarak 50mm dari sudut dan 15mm dari sisi panel, kemudian jarak antar sekrup atau paku 200mm untuk sisi panel dan 300mm untuk tengah panel.
- Beri celah antar panel ± 3mm untuk penempatan compound A+B (pemakaian 1:1).
- Tutup compound A+B dengan GRC Tape yang sudah diolesi tipis compound A+B, kemudian GRC Tape diratakan agar keluar gelembung udaranya sampai rata dan tunggu kering ± 24 jam.
- Tahap terakhir gunakan cornice adhesive untuk finishing sambungan flushjoint (tanpa nat).
- Untuk finishing bisa langsung dicat tanpa harus diplamir terlebih dahulu.
- Untuk lebih jelasnya, keterangan aplikasi dapat melihat brosur dan katalog GRC board.
- Produk yang digunakan GRC board (5 dan 6mm).
 

· Keunggulan :
- Tahan air  dan kelembaban
- Tahan terhadap api
- Tahan jamur dan rayap
- Kuat dan tahan benturan
- Permukaan rata tanpa perlu diplamir (bisa langsung dicat).
- Kedap suara
- Cepat dan praktis dalam pengaplikasian produk GRC board.
- Tidak perlu banyak tenaga kerja didalam aplikasi.
- Biaya yang lebih efisien /irit dibandingkan dengan triplek.
  Aksesoris / Material pendukung :
- Sekrup GRC board (5 dan 6mm, aplikasi rangka metal).
- Paku GRC board (aplikasi rangka kayu).
- Compound A+B.
- GRC Tape.
- Cornice Adhesive GRC board. 

Aplikasi Partition (Partisi)
· Cara Pemasangan :
- Rangka yang digunakan bisa rangka metal stud, hollow, siku.
- Jarak rangka yang dianjurkan bisa 610 x 1220mm atau 610 x 2440mm.
- Pemasangan panel ke rangka bisa menggunakan sekrup sebagai penguat dengan jarak 50mm dari sudut dan 15mm dari sisi panel, kemudian jarak antar sekrup atau paku 200mm untuk sisi panel dan 300mm untuk tengah panel.
- Beri celah antar panel ± 3mm untuk penempatan compound A+B (pemakaian 1:1).
- Tutup compound A+B dengan GRC Tape yang sudah diolesi tipis compound A+B, kemudian GRC Tape diratakan agar keluar gelembung udaranya sampai rata dan tunggu kering ± 24 jam.
- Tahap terakhir gunakan cornice adhesive untuk finishing sambungan flushjoint (tanpa nat).
- Untuk mengatasi dilatasi, setiap pemasangan maksimum 15 lembar diberi expansion joint (pada sambungan GRC board antar celah/nat diisi dengan sealant PU/PolyUrethane).
- Untuk finishing bisa langsung dicat tanpa harus diplamir terlebih dahulu.
- Produk yang digunakan GRC board 6mm, 8mm atau 10mm.
- Tahan air dan kelembaban
- Tahan terhadap api
- Tahan jamur dan rayap
- Kuat dan tahan benturan
- Permukaan rata tanpa perlu diplamir
- Kedap suara
- Pemasangan lebih cepat dan praktis.
- Biaya lebih efisien.
- Dapat difinishing dengan cat, wallpaper serta keramik.
· Aksesoris / Material pendukung :
- Sekrup GRC board (rangka metal).
- Paku GRC board (rangka kayu).
- Compound A+B.
- GRC Tape.
- Cornice Adhesive GRC board.

Expansion Joint - Aplikasi Partisi
Expansion joint diperlukan untuk area yang luas untuk mencegah terjadinya retak yang mungkin disebabkan oleh penyusutan / pemuaian akibat perubahan suhu dan kalembaban yang tinggi atau pergerakan struktural. Expansion joint untuk dinding / partisi ditempatkan vertikal pada setiap jarak maks. 10 m (kira-kira 8 GRC board ukuran standar). Expansion joint untuk plafon diaplikasikan pada setiap jarak maks. 6 m. Biarkan nut di-expose pada expansion

0 komentar:

Posting Komentar